Mau Nambah Ilmu dan Pengalaman? Let's Join with KOBER Right Now!

Kamis, 31 Maret 2011
                Memulai langkah awal dalam menciptakan generasi masa depan yang cerdas dan berahlak mulia tentunya dapat dilakukan dengan banyak hal. Salah satunya dengan membuat sebuah Kelompok Belajar Anak dan Remaja yang kami beri nama “KOBER”. Kegiatan ini memang tidak jauh beda dengan kegiatan les-les biasa karena memang isinya adalah kegiatan belajar mengajar bahasa inggris dan matematika. Namun sebenarnya visi dan misi yang kami tekankan dalam kegiatan ini adalah menerapkan nilai-nilai moral dan nilai-nilai islami dalam kehidupan mereka sehari-hari di rumah maupun di sekolah seperti membiasakan untuk tidak mencontek saat mengerjakan tugas dan memberikan pemahaman kepada mereka betapa pentingnya “percaya diri” dan mengenali kemampuan diri sehingga potensi diri bisa terksploitasi dengan maksimal. Dan masih banyak lagi hal-hal lain yang kami tanamkan dalam diri mereka supaya mereka tidak menjadi remaja yang hanya berfokus pada nilai-nilai akademik semata namun lebih dari pada itu yakni kesadaran akan pentingnya menjadi seorang agent of change di masa depan, meskipun saat ini mereka masih belum tahu agent of change itu seperti apa tetapi yang terpenting mereka memiliki jiwa agent of change di dalam mereka. It's right, isn't it?
                Nah, lewat artikel ini saya juga mengajak untuk teman-teman semua yang ingin berpartisipasi dalam mendukung kegiatan ini, Anda bisa mendukung dengan berbagai cara sebagai berikut:
1.       Menjadi guru sukarela dengan kategori bahasa inggris dan matematika
2.       Mengirimkan materi bahasa inggris dan matematika dasar untuk SD dan SMP lewat email berikut: muhamad_saepuloh12@yahoo.com


             Untuk lebih jauhnya bisa meninggalkan pertanyaan di kolom comment di bawah ini. Apapun bantuan yang Anda berikan kepada kegiatan yang mulia ini akan sangat berarti bagi mereka para generasi masa depan Indonesia. There is no change without beginning action. So, Let’s begin! :)

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan komentar dan terimakasih..
Yuk Silaturahmi dengan tukeran link atau follow di Blogger Community
TUNGGU KEDATANGAN KAMI DI BLOG MU
Salam

Saepul Gen's